Meraksa Aji|https://www.paduanrajawali.com| 31|12|2023, Menjelang Tahun Baru 2023 seluruh jajaran perangkat Kampung Paduan Rajawali, Linmas dan Karang Taruna mengadakan pengamanan. Pengamanan di lakukan mulai pukul 19.00 wib. Pelaksanaan pengamanan di pusatkan di 3 Titik Tempat Strategis, di antarannya Jalan Utama Tugu Rajawali, Kantor Kecamatan Meraksa Aji dan Lapangan Krisna Duta Kampung Paduan Rajawali.
Turut serta Sekcam Meraksa Aji Bapak Adiyantori melakukan monitoring Pengamanan di Kampung Paduan Rajawali menjelang Pergantian Tahun Baru.
Di lain tempat masih di Kampung Paduan Rajawali tepatnya di Dusun Purwo Aji di adakan tasyakuran dan makan bersama memeriahkan Pergantian Tahun baru 2023, hadi di acara tersebut Kepala Kampung Paduan Rajawali Bapak Heriyantoni.
Semoga di malam pergantian tahun baru 2023 berjalan aman, tertib, kondusip, dan di harapkan semua dapat menjaga ketertiban dan keamanan demi terwujudnya kondisi yang aman.
Semoga di Tahun 2023 lebih baik lagi dari tahun sebelumnya, Selamat Tahun Baru 2023 semoga segala harapan dapat terwujud....
Penulis : Rohman